REPLIKASI VIRUS
- Siswa mampu menganalisis replikasi virus
Replikasi virus merupakan proses reproduksi pada virus.
Proses replikasi virus dapat diamati dengan jelas pada bakteriofag yang menyerang bakteri (Escheria coli).
Virus yang menyerang tumbuhan, hewan, dan manusia mempunyai cara replikasi hampir sama dengan bakteriofag yaitu
melalui daur litik dan daur lisogenik.
a. Daur Litik
Pada daur litik, Virus akan menghancurkan sel hospes (sel yang ditumpanginya) setelah selesai melakukan replikasi. Tahap-tahap daur litik dapat dijelaskan seperti berikut.
- Adsorpsi yaitu melekatkan ekor virus pada dinding sel bakteri.
- Penetrasi yaitu ujung serabut ekor virus masuk dan menyatu dengan sel bakteri sehingga terbentuk saluran dari tubuh virus ke bakteri. Melalui saluran inilah virus memasukkan materi genetikanya (asam nukleat) ke sel bakteri.
- Eklifase yaitu virus mengambil alih perlengkapan metabolik sel bakteri. Selanjutnya, asam nukleat virus mengendalikan pembentukan protein dan komponen-komponen tubuh virus baru menggunakan bahan yang tersedia dalam sitoplasma bakteri.
- Pembentukan yaitu pembentukan bagian-bagian tubuh virus baru.
- Perakitan yaitu bagian-bagian tubuh virus yang telah terbentuk, lalu akan membentuk virus-virus bakteriofag yang lengkap.
- Lisis yaitu pecahnya sel bakteri yang mngeluarkan virus-virus baru yang akan menginfeksi bateri lain dan memulai kembali daur litik.
b. Daur Lisogenik
Pada daur lisogenik, virus tidak menghancurkan sel bakteri. Asam nukleat virus tidak mengambil alih fungsi proses sintesis Asam nukleat bakteri, tetapi menjadi bagian dari asam nukleat bakteri. Tahap-tahap daur lisogenik dapat menjelaskan seperti berikut.
- Adsorpsi dan penatrasi, prosesnya sama dengan daur litik.
- Penggabungan yaitu asam nukleat virus bergabung atau menyisip pada asam nukleat bakteri. Gabungan kedua asam nukleat ini disebut profag.
- Pembelahan, pada saat bakteri membelah diri, profag ikut membelah diri sehingga menghasilkan bakteri-bakteri yang mengandung profag.
- Sistesis yaitu asam nukleat virus secara alami atau pada keadaan tertentu dapat memisahkan diri dari asam nukleat bakteri untuk memasuki daur litik. Selanjutnya, asam nukleat virus akan membentuk partikel-partikel virus baru.
- Perakitan yaitu penyusunan partikel-partikel virus menjadi baru.
- Lisis yaitu lisisnya sel bakteri dengan mengeluarkan virus-virus baru yang selanjutnya akan mengalami daur litik atau daur lisogenik kembali.
Klik tombol mulai untuk memulai video.